27 November mendatang merupakan agenda politik. Pasalnya di hari itu dilaksanakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak.
Sebagian besar siswa kelas XII SMAN 1 Cikidang sudah bisa menggunakan hak suara pada Pilkada yang akan datang. Oleh karena itu, untuk memberikan pemahaman kepada peserta didik yang baru pertama kali menggunakan hak pilihnya, SMAN 1 Cikidang yang bekerja sama dengan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) menyelenggarakan sosialisasi Pilkada untuk pemilih pemula.
Kegiatan ini diselenggarakan pada Jumat, 30 Agustus 2024 di gedung SMAN 1 Cikidang. Mari kita pergunakan hak suara kita sebijak mungkin pada Pilkada yang akan datang, karena suara kita akan menentukan masa depan.
– Humas SMAN 1 Cikidang